#
Direktorat Sekolah Menengah Atas
Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini,
Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi

Penilaian Rencana Bisnis FIKSI 2018

#

Penilaian naskah/rencana bisnis Festival Inovasi dan Kewirausahaan Siswa Indonesia ( FIKSI ) 2018 dilakukan pada tanggal 14-18 Agustus 2018 di Haris Hotel and Convention, Ciumbuleuit, Bandung. Rencana bisnis yang telah terdaftar dan mengirimkan naskah secara online melaui portal FIKSI sejumlah 937 naskah, yang terbagi dalam 6 bidang yaitu, Kerajinan, Pengembangan Aplikasi Digital dan Game, Desain Grafis, Boga, Fashion, dan usaha bidang lainnya ini akan dipilih sejumlah 90 rencana bisnis pada puncak kegiatan FIKSI  yang akan dilaksanakan pada tanggal 1-6 oktober 2018 di Yogyakarta.

Para juri yang akan menilai rencana bisnis berasal dari akademisi dan profesional pada bidangnya. Diantaranya dari Akademisi Institut Teknologi Bandung (ITB), ketua umum Indonesia Creative City Network (ICCN ), Pemilik Batik Komar serta Akademisi dan Profesional lainnya.

Acara ini dibuka oleh Kasubdit Peserta Didik, Suharlan didampingi oleh Kasi Bakat dan Prestasi, Asep Sukmayadi dan Kasi Kepribadian, Alex Firngadi. Dalam sambutannya Suharlan puas dengan jumlah pengirim rencana bisnis yang terus meningkat dari tahun ke tahun dan berasal dari hampir seluruh provinsi di Indonesia.

Penulis  : 
Editor  :  whika
Dilihat  :  525 kali


#
10-Sep-2024

5 Hari Lagi Registrasi TANOS 2024 Akan Ditutup

#
08-May-2024

PEMBANGUNAN BANGSA OLEH PEMUDA YANG MEMIMPIN LITERASI DIGITAL

#
21-Jun-2022

Bimbingan Teknis Implementasi Kurikulum Merdeka

#
05-Dec-2019

Materi pemahaman akan semangat kebhinekaan perdamaian dan non diskriminasi dalam Pembinaan Kerohanian tingkat SMA 2019