Yogyakarta, Kemendikbudristek - SMAN 3 Yogyakarta menjadikan hasil Asesmen Nasional sebagai acuan dalam menyusun program sekolah. Berharap, jumlah siswa yang mengikuti ANBK di masa depan dapat ditambah agar hasilnya lebih representatif.
SMA Negeri 3 Yogyakarta kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan mutu pendidikan dengan sukses menggelar Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK). Kegiatan ini dilaksanakan selama 2 hari, 19-20 Agustus 2024. Asesmen ini diikuti oleh 45 siswa dan 5 siswa sebagai cadangan. ANBK bertujuan untuk memetakan mutu pendidikan secara berkala dan mendorong perbaikan mutu pendidikan secara berkelanjutan.
Pelaksanaan ANBK di SMAN 3 Yogyakarta berlangsung dengan lancar. Hal ini tidak lepas dari pengalaman tahun-tahun sebelumnya, sehingga pelaksana ANBK dapat mempersiapkan pelaksanaannya secara lebih baik lagi. “Alhamdulillah ANBK tahun ini berjalan lancar dan baik,” ungkap Devy Estu Anna Putri, guru sekaligus proktor ANBK tahun 2024 di SMAN 3 Yogyakarta.
Siswa yang mengikuti asesmen pun terlihat antusias mengikuti seluruh rangkaian asesmen. “Seru sih karena bisa jadi salah satu perwakilan sekolah untuk mengikuti Asesmen Nasional kali ini,” kata Amira Syahbaneisha Adnani, salah satu siswa SMAN 3 Yogyakarta.
Plt. Kepala Sekolah SMAN 3 Yogyakarta, Drs. Suharno, M.B.A., menyampaikan, “Hasil dari asesmen ini nantinya akan kami sampaikan kepada guru, siswa, dan orang tua. Artinya hasil asesmen ini menjadi penting, terutama sebagai bahan penyusunan program sekolah."
Menurutnya, beberapa elemen dalam ANBK sangat sesuai dengan nilai-nilai lokal di sekolah, yaitu School of Leadership. Suhirno juga berharap di masa mendatang jumlah siswa yang mengikuti ANBK bisa lebih ditingkatkan, sehingga hasilnya bisa lebih representatif lagi.Potret SMAN 3 Yogyakarta ini dapat dikatakan menggambarkan penyelenggaraan ANBK di sekolah-sekolah lainnya di Yogyakarta. Untuk memastikan pelaksanaan ANBK dapat berjalan dengan lancar, Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta melakukan koordinasi dengan seluruh pemangku kebijakan terkait.
“Tidak hanya dengan sekolah, tetapi juga dengan pihak terkait lainnya, seperti PLN dan Kominfo. Kami juga memiliki Balai Teknologi Komunikasi Pendidikan yang memastikan agar jaringan internet di sekolah-sekolah lancar,” kata Wakil Kepala Dinas Dikpora DIY, Drs. Sudirman, M.Pd.
Asep Kumayadi, S.IP., M.Si., Ketua Tim Kerja Publikasi dan Komunikasi, Direktorat SMA, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi sangat mengapresiasi kerja dan dukungan para pihak demi terlaksananya ANBK ini dengan sukses. "Kami juga berterima kasih kepada Dinas Dikpora DIY yang mengkoordinasikan dan memastikan kesediaan SDM, sarana, dan prasarana untuk ANBK. Semoga hasilnya sesuai dengan apa yang tlah ditetapkan," imbuhnya.
Kolaborasi dan sinergi semua pihak membuat ANBK di Yogyakarta dapat berjalan dengan baik. Hal ini menunjukan adanya harapan bersama untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan menghasilkan lulusan yang berkualitas dan siap menghadapi tantangan zaman.
Laman : sma.kemdikbud.go.id
Tiktok: Direktorat SMA
Twitter: @dit_sma
Instagram: Direktorat SMA
Facebook: Direktorat SMA - Kemendikbudristek
Youtube: Direktorat SMA
Pertanyaan dan Pengaduan: ult.kemdikbud.go.id
#MerdekaBelajar
#KurikulumMerdeka
Penulis |  :  | |
Editor |  :  | |
Dilihat |  :  | 1153 kali |
Rapat Koordinasi Evaluasi Kebijakan Pendidikan Dasar dan Menengah Upaya Tingkatkan Mutu Pendidikan Berbasis Kebijakan Zonasi dan Pengangkatan Guru
Evaluasi Kebijakan Pendidikan Wapres Minta Solusi untuk Masalah yang Berulang
Sinergi Kemendikdasmen dan Pemda Guna Tingkatkan Kualitas dan Pemerataan Pendidikan
SMA Negeri 1 Cisarua Bandung Barat Sekolah di Atas Awan dengan Prestasi Student Company Selangit